Ada-ada saja kelakuan para penggila otomotif. Lihat saja Steve
Braithewaite yang mengubah mobil pikap Ford F-150 miliknya yang gagah
perkasa menjadi sebuah 'mobil pisang' yang unik.
Tujuan pria asal Cooperstown ini pun tidak kalah uniknya, yakni hanya ingin menyenangkan dan membuat tertawa setiap orang di jalan yang melihat mobilnya.
"Saya tidak tahu, aku sangat menikmati orang tertawa dan tersenyum padaku," Braithwaite seperti detikOto kutip dari USA Today, Selasa (4/7/2011).
'Mobil pisang' milik Braithwaite ini adalah sebuah Ford F-150 yang bermodel pikap. Namun tampilan gagah perkasa mobil ini ternyata tidak membuat Braithwaite merasa senang.
Dia pun lalu segera mencari cara untuk mengubahnya. Alhasil, berkat bantuan dari bahan-bahan seperti baja, busa dan fiberglas, Braithwaite kini mendapat sebuah pisang yang panjang dan besar yang memiliki roda.
Braithwaite mengatakan, bahwa ide untuk membuat 'mobil pisang' ini di dapatnya secara tidak sengaja ketika dia melihat sebuah keranjang buah yang berisi sebuah pisang pada suatu hari.
"Aku hanya punya keinginan gila untuk melakukan sesuatu konyol," katanya
Tujuan pria asal Cooperstown ini pun tidak kalah uniknya, yakni hanya ingin menyenangkan dan membuat tertawa setiap orang di jalan yang melihat mobilnya.
"Saya tidak tahu, aku sangat menikmati orang tertawa dan tersenyum padaku," Braithwaite seperti detikOto kutip dari USA Today, Selasa (4/7/2011).
'Mobil pisang' milik Braithwaite ini adalah sebuah Ford F-150 yang bermodel pikap. Namun tampilan gagah perkasa mobil ini ternyata tidak membuat Braithwaite merasa senang.
Dia pun lalu segera mencari cara untuk mengubahnya. Alhasil, berkat bantuan dari bahan-bahan seperti baja, busa dan fiberglas, Braithwaite kini mendapat sebuah pisang yang panjang dan besar yang memiliki roda.
Braithwaite mengatakan, bahwa ide untuk membuat 'mobil pisang' ini di dapatnya secara tidak sengaja ketika dia melihat sebuah keranjang buah yang berisi sebuah pisang pada suatu hari.
"Aku hanya punya keinginan gila untuk melakukan sesuatu konyol," katanya